Miesya Siregar Tak Paksakan Kehendak ke Anak

Mensikapi kelakuan anak memang harus dengan jiwa besar. Membimbing bukan berarti harus memaksakan kehendak sebagai orang tua. Hal itulah yang kira-kira ada dalam benak artis Meisya Siregar dalam mendidik dan membesarkan sang anak.

Seorang anak, menurutnya, memang harus mendapatkan perhatian dari orang tua, ketika sang anak sedang bad mood, kebijakan orang tua akan sangat diperlukan.

Bersama anak, Meisya pun selalu membangun chemistry dengan melakukan kegiatan bersama-sama, bahkan ketika harus dibawa ke lokasi pekerjaan.

"Berenang, bulu tangkis nonton sama anak film yang bagus. Anak yang pertama sudah 7 tahun jadi sudah bisa bikin keputusan dan pilihan sendiri. Kadang aku ada kerjaan, tapi kadang dibawa ya, kalau tempatnya nyaman. Biasanya bermain sambil olahraga ya, keterlibatan keluarga itu penting," lanjutnya.

Tak seperti keluarga lain yang memilih mall sebagai tempat refreshing, Meisya tak melakukan hal yang sama. "Aku lebih suka out door ya, karena bisa sekalian bermain dan olahraga," tandas istri Bebi Romeo itu.

Comments

Popular posts from this blog

FTV dan Sinetron Dinda Kirana

Demi Suami, Carissa Putri Masak Sendiri